Wabub Lamtim Hadiri Paripurna HUT DPRD Lampung Timur Ke - 23
Lampung Timur. ( TARGETWARTA ) - Dewan Perwakilan Rakyat Lampung timur menggelar Paripurna dalam rangka HUT DPRD Lamtim ke 23tahun di ruang sidang utama gedung DPRD setempat.(18/08/22)
Paripurna tersebut dipimpin langsung oleh ketua DPRD Hi.Ali Johan Arif di dampingi Sekwan M.Noer Asyarif, para wakil ketua dan para anggota, dihadiri oleh wakil bupati Hi.Azwar Hadi, Forkopimda serta tamu undangan.
Mengambil tema "PULIH LEBIH CEPAT , BANGKIT LEBIH KUAT untuk LAMPUNG TIMUR BERJAYA" dimana seluruh hadirin mengenakan pakaian khas Lampung
" tentunya tidak terbatas pada semboyan atau tema saja , tetapi yang terpenting adalah implementasinya, bagaimana hasil – hasil pembangunan tersebut langsung dapat dirasakan oleh masyarakat Lampung Timur",ucap Ali Johan.
"Momentum Hut yang ke 23 tahun ini agar lebih meningkatkan kinerja legislatif dan eksekutif melalui kerja nyata, sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat dapat terwujud,selain itu sinergitas antara Legislatif dan Eksekutif dapat lebih ditingkatkan guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat Lamtim,” tambah ketua Dewan ini.
Diketahui usai Paripurna di lanjutkan dengan pemotongan Tumpeng sebagai wujud syukur, potongan pertama secara simbolis di lakukan oleh ketua DPRD yang diserahkan kepada wakil bupati Lampung Timur serta di ikuti oleh unsur pimpiman lainnya.
Ada hal menarik usai "Tumpengan" dimana Wakil Bupati Azwar Hadi di daulat untuk bernyanyi,yang di sambut olehnya dengan tembang "Milik ku" yang dipopulerkan oleh Arafiq, lalu di lanjutkan dengan beberapa unsur pimpinan ikut pula menyumbangkan lagu dan tak lupa mereka juga berjoget bersama.(feru)
Posting Komentar